Slide Image
Slide Image
Slide Image
Slide Image

Doktor Sustainable Development Management

  • 60 Mahasiswa Aktif
  • 80 Lulusan
  • 20 Dosen Pengajar

doktoral sustainable development universitas trisakti

Prof. Muhammad Zilal Hamzah, Ph.D

Kata sambutan

Badan Dunia PBB telah mencanangkan Sustainable Development Goals (SDGs) sebagai kelanjutan dari Millenium Development Goals (MDGs). Tujuan-tujuan dalam SDGs merupakan target bersama negara-negara di dunia tanpa terkecuali dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat global. Paradigma “keberlanjutan” sengaja dijadikan landasan bagi pencapaian target-target tesebut karena adanya keinginan kuat negara-negara tersebut untuk mencapai kemakmuran tanpa mengorbankan nasib generasi mendatang.

Konsepsi ini selaras dengan United Nations World Commission on Environment and Development (WCED) pada tahun 1987 yang mendefinisikan bahwa Sustainable Development adalah “Development that meets the needs of the present without compromising the ability of future generations to meet their own needs”. Perlu disadari bahwa pembangunan ekonomi yang berlangsung saat ini sangat mengancam lingkungan. Kerusakan lingkungan yang terjadi pada gilirannya juga telah mempengaruhi pertumbuhan ekonomi. Oleh karena itu, memperbaiki kerusakan lingkungan tanpa mengabaikan pembangunan ekonomi dan keadilan sosial adalah suatu prasyarat bagi pembangunan berkelanjutan.

Dengan demikian, Pembangunan Berkelanjutan mencakup tiga lingkup kebijakan, yaitu Pembangunan Ekonomi, Pembangunan Lingkungan, dan Pembangunan Sosial. Dalam implementasinya Pembangunan Berkelanjutan itu harus diletakkan dalam suatu sebagai mekanisme yang berbasis masyarakat, dan melibatkan semua pihak. Dalam studi Pembangunan Berkelanjutan memungkinkan kita untuk mengembangkan pengetahuan, nilai, dan ketrampilan untuk berpatisipasi dalam pengambilan keputusan untuk meningkatkan kualitas hidup sekarang tanpa merusak planet masa depan, baik secara individu ataupun kolektif, dan secara lokal maupun global. Dalam konteks itu, Universitas Trisakti dan Colorado State University (USA) telah menjalin kerjasama menyelenggarakan Program Doktor Ekonomi dengan Konsentrasi “Sustainable Development Studies” yang mendapatkan Akreditasi “B” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi.

Pendaftaran Mahasiswa Baru
slide

PENERIMAAN MAHASISWA BARU S3 MANAJEMEN PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN SEMESTER GENAP 2024/2025

Link

SPMB

Gallery

Partnership

Partnership
Partnership
Partnership
Partnership
Partnership
Floatin Button